Home » » Harga dan Spesifikasi Honda GL Max Neotech Terbaru 2018

Harga dan Spesifikasi Honda GL Max Neotech Terbaru 2018

Harga Honda GL Max yang akan diulas kali ini merupakan update 2018 yang didapatkan dari berbagai sumber yang terpercaya. Honda GL Max Neotech ini merupakan generasi terbaru dari semua tipe GL Max yang dikeluarkan pabrikan Honda Jepang ini. GL Max ini memepunyai tiga generasi yang semuanya mengusung motor Honda jenis sport yang tetap mengutamakan mesin berjenis 4 tak yang bertenaga serta irit bahan bakar. Pada awal kemunculannya di dunia otomotif Indonesia ini GL Max ini masih berjenis GL Max Platina yang memiliki sistem pengapian platina kemudian setelah itu lalu dilanjutkan dengan generasi berikutnya, GL Max Black Engine yang muncul yang diproduksi tahun 1987 sampai dengan tahun 1994 yang tentu spesifikasinya sudah jauh lebih baik sari yang sebelumnya, lalu setelah itu dilanjutkan oleh generasi terbaru, GL Max Neotech, di tahun 1995 sampai tahun 2005 yang menjadi tahun produksi terakhir Honda GL Max.


Motor Honda GL Max neotech ini merupakan generasi terakhir dari jenis GL Max yang telah diproduksi oleh Honda. Motor jenis ini sebenarnya masih sangat diburu oleh para pecinta otomotif Indonesia, dikarenakan masinnya yang bandel serta dengan tenaga yang powerful namun ekonomis dalam hal konsumsi bahan bakarnya. Motor jenis GL Max ini sangatla cocok dipergunakan pada daerah yang memiliki tekstur pegunungan serta pada jalan yang bergelombang. Hal ini dikarenkan GL Max ini mempunyai kaki kaki yang jangkung dan setabil dalam pengoperasiannya.

Namun ada hal yang merasa kurang dari Motor Honda GL Max neotech ini, yaitu terletak dari mesin yang mendukungnya berkapasitas 125 cc yang akan teras kurang apabila digeber dalam trek lurus. Nah untuk lebih jelasnya beriktu ini adalah spesifikasi lengkap dari Honda GL Max Neotech:

Spesifikasi Honda GL Max Neotech
  • Tipe: Sport Touring
  • Tahun Produksi: 1995-2005
  • Engine: OHC, 4 Tak
  • Kapasitas Engine: 124,1 cc
  • Bore x Stroke: 56,5 x 49,5 mm
  • Rasio Kompresi: 9,2 : 1
  • Sistem Pendingin: Udara
  • Sistem Pengapian: CDI-DC, Battery
  • Baterry: 12 V – 4 Ah
  • Busi: ND X 24 EP-U9 / NGK DP8EA-9
  • Transmisi: 5-Speed ( 1-N-2-3-4-5)
  • Kopling: Manual, Wet & double clutch
  • Starter: Kick Starter
  • Dimensi: Panjang 1034 mm, Lebar 754 mm, Tinggi 1062 mm
  • Jarak Sumbu Roda: 1281 mm
  • Tinggi Jok: 772 mm
  • Jarak ke Tanah: 149 mm
  • Kapasitas Oli Engine: 0,9 liter
  • Kapasitas Tangki BBM: 8 liter
  • Berat kosong: 102 kg
  • Rangka: Diamond Steel
  • Suspensi: Depan Telescopic, Belakang Swing arm, Double Shock Absorbe
  • Ban: Depan 2,75 - 18 - 42P, Belakang 3,00 - 18 - 47P
  • Rem: Depan Cakram Double Piston, Belakang Tromol
Untuk Harga GL Max Neotech ini sebenarnya untuk saat ini sangatlah beragam tergantung dari kondisi fisik dari motor itu sendiri serta kelengkapan surat-surat kendaraan itu sendiri. Seperti biasanya bahwa harga motor Honda bekas ini akan stabil dipasaran otomotif Indonesia ini, maka tidaklah mengherankan apabila motor honda GL Max ini harga nya masih lumayan agak tinggi. Nah untuk lebih lengkapnya berikut ini ulasan mengenai harga motor honda Bekas:
  • Harga  Honda GL Max Tahun 2002 Rp. 4.3 juta
  • Harga  Honda GL Max Tahun 2003 Rp. 4.6 juta
  • Harga  Honda GL Max Tahun 2004 Rp. 4.9 juta
  • Harga  Honda GL Max Tahun 2005 Rp. 5.7 juta
Harga Motor Honda Bekas diatas merupakan harga standar yang berlaku saat ini dan bisa anda jadikan gambaran harga standa motor motor Honda bekas, terutama harga motor honda GL Max.  Itu saja ulasan informasi mengenai  Harga dan Spesifikasi Honda GL Max Neotech Terbaru 2018 yang dapat disajikan kepada anda semuanya, terimakasih telah berkunjung dan semoga informasi yang disajikan diatas bisa bermanfaat bagi kita semuanya, amin
Diberdayakan oleh Blogger.